POCONG
Pocong adalah sebutan untuk salah satu jenis hantu di indonesia yang penampakannya berupa mahluk dengan dibalut kain kafan. Mahluk ini dipercaya sebagai wujud dari arwah penasaran yang saat meninggal belum mencapai kesempurnaan sehingga kemudian sering menampakan wujudnya ke orang-orang yang masih hidup. Untuk mengatasi arwah penasaran, solusinya adalah dengan mengadakan ritual atau doa-doa khusus misalnya dengan mengadakan tahlilan untuk yang beragama islam.
SAMSARA
Samsara atau sangsara dalam agama Buddha adalah sebuah keadaan tumimbal lahir (kelahiran kembali) yang berulang-ulang tanpa henti. Selain agama Buddha, kata samsara juga ditemukan dalam agama Hindu, Jainisme, serta beberapa agama terkait lainnya, dan merujuk kepada konsep reinkarnasi.